Sunday, September 22, 2013

Dari Bali, Internet Indonesia Diharapkan Jadi Lebih Baik [ BeritaTerkini ]


igf2013.or.id IGF 2013

KOMPAS.com - Internet Governance Forum (IGF), forum global tahunan inisiatif Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB), akan diadakan di Nusa Dua, Bali, pada 21-25 Oktober 2013. Diharapkan, pertemuan ini juga bermanfaat bagi kondisi internet di dalam negeri.

IGF 2013, akan mencakup lebih dari 100 sesi dialog terkait dengan tata kelola Internet, khususnya terkait dengan aspek bisnis, teknis, privasi, perlindungan anak, kebebasan berekspresi dan pembangunan.  

Penyelenggaraan IGF 22013 ini dimotori oleh Indonesia Internet Governance Forum (ID-IGF), yang terdiri atas berbagai unsur dan pemangku kepentingan. Termasuk di dalamnya adalah pemerintah, asosiasi industri dan organisasi masyarakat madani.

Harapan akan bermanfaatnya acara di Bali ini bagi kondisi internet di Indonesia pun disampaikan oleh unsur-unsur yang terlibat dalam penyelenggaraannya.

“Untuk IGF ke-8, Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah. Diharapkan masyarakat Indonesia bisa mengambil manfaatnya,” kata Ashwin Sasongko, Direktur Jenderal Aplikasi Informatika, Kementerian Komunikasi dan Informatika.

“IGF 2013 di Bali adalah momentum untuk mendorong proses tata kelola Internet di Indonesia agar transparan, akuntabel dan partisipatif. Masyarakat Indonesia perlu terlibat aktif dalam dialog-dialog yang diselenggarakan di IGF 2013, untuk menyuarakan kepentingan bersama,” tegas Shita Laksmi, dari Indonesia Civil Society for Internet Governance (ID-CONFIG).

Sedangkan Semmy Pangerapan, Ketua Umum Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), berharap setelah IGF 2013 ini akan ada forum dialog rutin tahunan oleh para pemangku kepentingan di Indonesia untuk membahas kepentingan nasional.

Dapatkah forum ini memenuhi harapan tersebut?

  • Forum Internet Dunia di Bali Terancam?
  • Internet di Indonesia Bakal Disurvei
  • Kecepatan Internet Indonesia Peringkat Ke-104 Dunia
  • 7 Perusahaan Teknologi Bersatu di “Internet.org”
  • Pengguna Ponsel Indonesia “Rindu” Kualitas Internet



YOUR COMMENT