Thursday, May 9, 2013

FW: 7 Posisi yang Benar Saat Beraktivitas Agar Tubuh Tidak Bungkuk


 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Friday, May 10, 2013 12:37
Author: Wolipop
Subject: 7 Posisi yang Benar Saat Beraktivitas Agar Tubuh Tidak Bungkuk

 

Jakarta - Banyak orang yang menderita sakit punggung dan leher, serta postur tubuh membungkuk karena salah posisi dalam melakukan berbagai aktivitas. Bagaimana posisi tubuh yang benar ketika nonton TV, tidur atau menyetir agar tubuh tidak bungkuk? Ini panduan untuk Anda, seperti dikutip dari Times of India.

1. Saat Tidur
Terlalu banyak bantal yang menopang kepala saat tidur, atau tidur di atas tempat yang terlalu empuk bisa membuat sakit punggung dan postur jadi bungkuk. Saat tidur, kepala harus tertopang dengan baik tapi tetap sejajar dengan tulang belakang. Untuk itu cukup gunakan satu bantal saja. Pilihlah bantal berkualitas (tidak terlalu lembut atau keras) dan sebaiknya ganti tiap satu tahun sekali. Posisi tidur ideal adalah celentang atau menyamping. Hindari tidur sambil tengkurap dan meringkuk.

2. Saat Bersin
Bersin umumnya gejala yang menyertai flu dan pilek. Perlu diketahui, bersin adalah salah satu penyebab paling umum sakit punggung. Saat bersin, tubuh akan terkena guncangan secara tiba-tiba dan itu bisa menyebabkan sakit pada punggung serta leher. Saat merasa akan bersin, sebaiknya tekuk lutut untuk mencegah tekanan atau guncangan ketika bersin mengenai tulang belakang.

3. Saat Pakai Sepatu
Sepatu bertumit tinggi atau high heels memang bisa membuat postur tubuh terlihat lebih tegak. Tapi hanya saat dikenakan. High heels justru memaksa ujung kaki untuk menopang semua beban tubuh ketika dipakai. Selain itu juga menekan tulang panggul dan punggung bagian bawah. Hindari memakai high heels terlalu sering. Apabila diharuskan pakai sepatu hak tinggi setiap hari, tambahkan bantalan sol di bagian dalam sepatu untuk mengurangi tekanan.

4. Saat Nonton TV
Kebanyakan orang lebih suka duduk bersandar atau mengangkat kaki ketika nonton TV, apalagi jika duduk di atas sofa empuk dan nyaman. Kebiasaan ini tentu kurang baik karena punggung akan mengalami tekanan dan lama kelamaan membuatnya jadi bungkuk. Sebaiknya duduk di kursi makan atau kursi dari kayu sehingga posisi pinggul Anda lebih tinggi dari lutut. Posisi ini akan membuat punggung terbiasa untuk tegap.

5. Di Meja Kerja
Duduk di belakang meja kerja sambil mengetik di komputer dengan punggung yang membungkuk ternyata menyebabkan lebih banyak masalah pada punggung ketimbang mengangkat atau membawa barang berat. Posisikan komputer tepat di depan Anda dan atur setelan kursi sejajar dengan komputer. Pertahankan posisi tubuh tegap ketika bekerja.

6. Saat Menelepon
Ketika berbicara lewat telepon di kantor, berdirilah dan tegakkan tubuh Anda. Menerima/membuat panggilan telepon sambil duduk akan membuat tubuh cenderung membungkuk. Dalam jangka panjang, leher serta bahu bisa kaku.

7. Saat Menyetir
Pastikan sandaran kepala di posisi yang tepat. Tidak terlalu ke belakang atau ke depan. Atur kaca spion tengah dan samping kiri-kanan dalam posisi yang membuat tubuh Anda harus tetap tegak di kursi saat melihatnya. Saat mobil berhenti karena macet atau lampu merah, atur perut Anda ke arah dalam. Posisi ini akan melindungi punggung dari sakit dan bungkuk.

(hst/hst)

 


View article...

Enclosures:

123709_postur.jpg (10 KB)
http://images.detik.com/content/2013/05/10/1135/123709_postur.jpg

 

YOUR COMMENT